Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Toko di Jalan RE Martadinata Yogyakarta

Druwo.com, Yogyakarta - Sebuah toko penjualan di Jalan RE Martadinata, Wirobrajan, Yogyakarta terbakar pada Rabu (11/11/2020) sore. Akibat dari kebakaran itu, seluruh isi dan bangunan dua lantai milik korban Edi Haryanto ludes terbakar.

Menurut korban yang juga pemilik toko menyebutkan api diperkirakan muncul sekitar pukul 16:20 Wib dari lantai dua dan selanjutnya membesar setelah menyambar persediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang ada di toko tersebut.

“Kira-kira setengah lima, saat itu saya sedang menonton di rumah sebelah. Saya dikabari ada kebakaran dan saya lihat api di ruang tengah sudah membesar,” katanya dikutip dari halaman rri.co.id.

Mahargyo Kasi Operasional UPT Pemadam Kebakaran Kota Yogyakarta  menyebutkan, proses pemadaman mengalami sejumlah kesulitan karena lantai dua yang menjadi pemicu kebakaran, juga menjadi tempat penyimpanan BBM dan oli.

Proses pemadaman pun baru dapat selesai sepenuhnya sekitar pukul 18:45 Wib. Tim SAR dan anggota pemadam kebakaran, dibantu masyarakat, mengevakuasi sejumlah properti yang mudah terbakar.

“Kami terpaksa membongkar sebagian bangunan karena ada yang mudah terbakar,” jelas dia.

Sementara itu, Kapolsek Wirobrajan Kompol Endang Sri Widianti menyatakan belum bisa memberikan keterangan penyebab pasti dari kebakaran. Meski demikian, pihaknya bersyukur api tidak merembet ke tempat lainnya, mengingat area tersebut merupakan daerah padat pemukiman dan juga berjejer toko-toko lainnya di sepanjang Jalan RE Martadinata.

“Ini yang saya khawatirkan di lantai dua ada tempat penyimpanan oli dan BBM. Tapi, api bisa dipadamkan,” ujarnya.

Sedangkan untuk tim yang diturunkan merupakan gabungan dari TNI/Polri, tim SAR dan pemadam kebakaran. Polisi pun sempat melakukan rekayasa lalu lintas dengan mengalihkan arus kendaraan yang hendak melewati Jalan RE Martadinata ataupun perempatan Wirobrajan.

“Jajaran Polresta juga dilibatkan, karena kejadian pukul empat lewat, petugas kami siagakan di titik-titik akses jalan. Kita butuh bantuan Polresta untuk memanggil Damkar,” terangnya.

Dari insiden kebakaran tersebut, dilaporkan tidak ada korban jiwa baik dari keluarga pemilik toko maupun karyawan. Aparat kepolisian segera melakukan olah TKP untuk memastikan apakah percikan api berawal dari hubungan arus pendek atau kelalaian dari karyawan toko.

"Masih dalam penyelidikan Tim Inafis Satreskrim Polresta Yogyakarta," tutup Kompol Endang.