Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Talut di Gajahwong Ambrol Karena Hujan Deras Mengguyur Yogyakarta

Bantul- Petugas Bhabinkamtibmas Polsek Gondukusuman Bripka Subandi beserta Kasitrantib Kelurahan Baciro melakukan sambang dan cek kondisi talut Kali Gajahwong pada Kamis, 3 November 2016. Sambang dilakukan oleh polisi dan unsur pemerintahan itu terkait hujan deras pada hari sebelumnya yang membuat ambrolnya talut.

Sebelumnya, hujan deras yang mengguyur Kota Yogyakarta dan sekitarnya pada Rabu (2/11/16) membuat sebuah talut di Kali Gajahwong wilayah Sorowajan Banguntapan Bantul mengalami ambrol. Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun ambrolnya talut ini mengancam robohnya rumah Sumaryanto (54) warga setempat.

Menurut Kasihumas Polsek Gondokusuman Aiptu Aris BW., talut yang mengalami ambrol masuk wilayah Kabupaten Bantul.

"Panjang talut sekitar 20 meter dengan tinggi lima meter," terang Aiptu Aris BW.

Menurut Kasihumas, selain cek lokasi ambrolnya talut. Petugas polisi juga melakukan sambang ke warga setempat. Kepada warga sekitar, polisi mengimbau untuk meningkatkan kewaspadaan saat hujan lebat terlebih saat malam hari. Polisi mengimbau agar warga masyarakat mengaktifkan pos kamling untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap banjir maupun longsor tebing talut di sekitar pinggir Kali Gajahwong.